Minggu, 25 Januari 2026

Momen Haru di Auditorium Madidihang, Anak Korban Kecelakaan Pesawat Bacakan Surah Al-Insyirah

Prosesi penyerahan jenazah almarhum Deden Maulana ke pihak keluarga

Jakarta, TrenNews.id — Suasana haru menyelimuti Auditorium Madidihang, Politeknik AUP, Rabu malam (22/1/2026), saat prosesi serah terima jenazah korban kecelakaan pesawat ATR 42-500 kepada pihak keluarga.

Momen emosional terjadi ketika Zio (9), putra almarhum Deden Maulana, membacakan Surah Al-Insyirah di hadapan keluarga dan kerabat yang hadir. Pembacaan ayat suci Al-Qur’an tersebut berlangsung khidmat dan mengundang isak haru, sebagai ungkapan doa di tengah duka mendalam keluarga korban.

Zio diketahui merupakan putra semata wayang almarhum. Kehadirannya dalam prosesi serah terima jenazah menjadi simbol ketegaran sekaligus kehilangan mendalam yang dirasakan keluarga.

Pesawat ATR 42-500 tersebut sebelumnya dilaporkan mengalami kecelakaan dalam penerbangan dari Bandara Adisutjipto, Yogyakarta, menuju Makassar. Pesawat sempat hilang kontak sebelum akhirnya ditemukan jatuh di kawasan pegunungan Bulusaraung, Sulawesi Selatan.

Dalam peristiwa tersebut, pesawat membawa 10 orang penumpang dan awak. Hingga kini, tim gabungan SAR bersama otoritas terkait telah menemukan sembilan jenazah korban. Proses identifikasi masih terus berlangsung, dan sebagian jenazah yang telah teridentifikasi telah diserahkan kepada masing-masing keluarga.

Jenazah almarhum Deden Maulana selanjutnya dimakamkan di Kabupaten Garut, Jawa Barat. Sementara itu, upaya pencarian terhadap satu korban lainnya masih terus dilakukan oleh tim SAR di lokasi kejadian.

Nisa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini