Bersenggolan di Acara Musik, Seorang Pria Dikeroyok
Aceh Singkil, TrenNews.id – Seorang nelayan yang merupakan warga Desa Haloban, Kecamatan Pulau Banyak Barat, Kabupaten Aceh Singkil mengalami luka serius pasca di keroyok.
Pengeroyokan itu terjadi beberapa waktu lalu di kediamannya.
Peristiwa itu dipicu akibat bersenggolan badan antara korban dengan salah seorang pelaku saat sedang menikmati acara hiburan musik pesta pernikahan di desa setempat.
“Akibat persenggolan itu, sempat terjadi cek – cok mulut antara salah seorang tersangka dengan korban,” kata Kapolres Aceh Singkil saat melakukan Konferensi Pers, Jum’at (7/11/2205).
Setelah itu, korban kembali mendengarkan musik sambil berjoget. pelaku lainnya kemudian mendatangi korban dan mengajak berkelahi, namun di tolak oleh korban.
“Setelah korban kembali kerumahnya, kemudian korban kembali keluar dengan tujuan membeli rokok. Di pertengahan jalan, korban bertemu dengan salah seorang pelaku dan sempat terjadi perkelahian. Namun di lerai oleh salah seorang saksi,” tambah Kapolres.
Selanjutnya, sekira pukul 02.15 wib kedua pelaku mendatangi dan masuk kerumah korban. “Kemudian kedua pelaku melakukan penganiayaan terhadap korban yang menyebabkan korban mengalami luka cukup serius,” jelas Kapolres.
Setelah mendapat leporan, polisi kemudian mengamankan kedua pelaku dan sejumlah barang bukti. “Kedua pelaku disangkakan pasal 170 ayat 1 Jo pasal 351 ayat 1 Jo pasal 55 KUHPidana,” tutupnya.
Kedua pelaku saat ini telah mendekam di sel tahanan Mapolres Aceh Singkil guna proses hukum lebih lanjut.
Pewarta : Arman Munthe


Tinggalkan Balasan