Selasa, 3 Desember 2024

Diduga Tipu Korban 1,6 M, Mahasiswa Desak Polda Sumut Tangkap Oknum ASN Dispenda Sumut

Mahasiswa Unjuk Rasa di Depan Mapolda Sumut

MEDAN, TRENNEWS.ID – Sejumlah mahasiswa yang tergabung dalam Forum Diskusi Mahasiswa Sumatera Utara melakukan aksi demo di depan Mapolda Sumut menuntut oknum ASN Dinas Pendapatan Provsu, berinisial TMH (35) segera ditangkap, Selasa (2/7/2024).

Dalam orasinya, Koordinator Lapangan (Korlap) Forum Diskusi Mahasiswa Sumatera Utara, Awaluddin Nasution bersama korban Harmudia Syahputra yang didampingi pengacaranya Henry Pakpahan, S.H dan Erwin Purba, S.H meminta Polda Sumut segera menangkap TMH yang diduga melakukan penipuan dengan menjanjikan proyek di Dinas Pendidikan tahun 2023.

“Kami meminta pihak Polda Sumut segera menangkap TMH yang diduga melakukan penipuan dengan menjanjikan adanya proyek di Dinas Pendidikan Pemprov dan oknum tersebut masih berkeliaran,” teriak Awaluddin yang disambut teriakan ‘tangkap’ dari peserta yang lain sambil membentangkan spanduk.

Sementara, pengacara korban, Erwin Purba, SH dan Henry Pakpahan, SH mengatakan kedatangan mereka untuk mendesak penyidik Polda Sumut untuk segera menangkap terlapor TMH.

“Segera tangkap TMH atas dugaan penipuan sebesar Rp 1,6 miliar dengan menjanjikan proyek. Dugaan ini sudah dilaporkan sejak 6 Desember 2023 dengan nomor: STTLP/B/1471/XII/2023,” jelas Erwin sembari menyebutkan terlapor tidak pernah hadir meski penyidik telah memanggil 3 kali.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini