Minggu, 8 September 2024

Kapolres Pangkep Serap Aspirasi Melalui Jum’at Curhat di Kampung Quari

Kapolres Pangkep AKBP Ari Kartika Bhakti, S.I.K., M.K.P., mendengarkan aspirasi masyarakat

3. Burhan
Agar Bhabinkamtibmas melaksanakan himbauan kepada warga tentang mencegah terjadinya kebakaran mengingat cuaca panas/kemarau yang terjadi saat ini.

Menanggapi hal itu, Kapolres mengucapkan terima kasih kepada para masyarakat yang telah menyempatkan hadir di kegiatan Jum’at Curhat hari ini.

“Terkait masalah Patroli selama ini telah kita laksanakan tentunya dalam pelaksanaan tersebut mungkin belum maksimal mengingat keterbatasan personil yang kita miliki maka dari itu kami mengharap peran aktif masyarakat sekitar serta masyarakat sekitar, mari kita menjaga keamanan wilayah kita masing-masing.”ujarnya.

Kapolres melanjutkan, pihak Polres Pangkep juga telah melaksanakan penertiban dan penindakan terhadap pengendara Sepeda Motor yang menggunakan Knalpot Racing/Brong dan Sat Lantas Polres Pangkep akan melakukan Penyuluhan berlalulintas di sekolah terkait ketertiban berlalulintas.

“Kami juga akan menindaklanjuti agar untuk para Bhabinkamtibmas menyambangi warga binaannya dengan melaksanakan Sosialisasi mengenai rawannya terjadi kebakaran di musim el Nino sekarang ini.” Katanya

Selain mendengar curhatan masyarakat, AKBP Ari Kartika Bhakti, S.I.K., M.K.P., selaku Kapolres juga berharap agar masyarakat selalu mendukung pihak Kepolisian Resor Pangkep dalam hal menjaga situasi kamtibmas agar selalu kondusif. ( Ilham )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini