Senin, 26 Januari 2026

Pemkab Kolaka Utara Gelar Rapat Persiapan MTQ Tingkat Kabupaten 2026

Wakil Bupati Kolaka Utara, H. Jumarding, SE saat rapat persiapan MTQ Tingkat Kabupaten 2026

Lasusua, TrenNews.id — Pemerintah Kabupaten Kolaka Utara menggelar rapat persiapan pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Tingkat Kabupaten Tahun 2026, Selasa (6/1/2026). Rapat ini merupakan langkah awal untuk mematangkan seluruh persiapan kegiatan keagamaan tersebut.

Rapat persiapan MTQ membahas berbagai aspek teknis dan nonteknis penyelenggaraan MTQ Tingkat Kabupaten Kolaka Utara. Kegiatan MTQ direncanakan akan berlangsung pada awal Februari 2026 dan dipusatkan di Kecamatan Tiwu.

Wakil Bupati Kolaka Utara, H. Jumarding, dalam arahannya menegaskan pentingnya peran aktif seluruh pemangku kepentingan dalam menyukseskan pelaksanaan MTQ.
“Seluruh stakeholder diharapkan dapat berperan aktif dan memberikan kontribusi maksimal sesuai dengan tugas dan tanggung jawab masing-masing,” tegasnya.

Melalui rapat persiapan ini, Pemerintah Kabupaten Kolaka Utara optimistis pelaksanaan MTQ Tingkat Kabupaten Tahun 2026 dapat berjalan dengan lancar. Kegiatan tersebut diharapkan menjadi momentum untuk meningkatkan syiar Islam serta mempererat ukhuwah islamiyah di tengah masyarakat.

Pewarta: Asse
Sumber: IKP dan Kehumasan Diskominfo Kolaka Utara

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini