Platform Digital Kemitraan Penting Bagi Pemerintah Desa Untuk Sarana Informasi dan Transparansi Pembagunan Pedesaan
LASUSUA, TRENNEWS.ID – Usai mengikuti Bimbingan Teknis (Bimtek) Pemanfaatan Platform Digital Kemitraan bagi Komunitas Informasi Masyarakat (KIM) Wilayah Sulawesi Tenggara beberapa bulan lalu (25/6/2024) di Kota Kendari, Dinas Kominfo dan Persandian Kabupaten Kolaka Utara hingga saat ini terus melakukan sosialisasi kepada seluruh pemerintah desa tentang kegunaan dan manfaat platform digital ini.
Kepala Bidang IKP dan Kehumasan Diskominfo Kolaka Utara, Syahlan Launu mengatakan, pemanfaatan platform digital kemitraan bagi Komunitas Informasi Masyarakat (KIM) diwilayah pedesaan dewasa ini adalah sejalan dengan perkembangan teknologi yang begitu cepat. Oleh karenanya diperlukan kearifan dalam memanfaatkan teknologi, agar informasi disampaikan kepada masyarakat merupakan informasi yang baik dan positif.
“Platform digital kemitraan ini adalah Komunitas Informasi Masyarakat (KIM) yang dibentuk oleh masyarakat, dari masyarakat dan untuk masyarakat, dimana secara mandiri serta kreatif melakukan kegiatan pengelolaan informasi dan pemberdayaan masyarakat, dalam rangka meningkatkan nilai tambah taraf kehidupan bagi masyarakat,” ujar Syahlan, Rabu (9/10/2024).
Oleh karena itu, kata Kabid IKP dan Kehumasan Diskominfo Kolaka Utara ini, Sebagai lembaga masyarakat yang bergerak di bidang pengelolaan informasi, KIM ini memiliki arti penting sebagai mitra pemerintah dan sebagai bagian dari jaringan sistem informasi nasional dalam desiminasi informasi dan penyerapan aspirasi masyarakat.
“Diharapkan KIM ini kedepan dapat berperan aktif dalam membantu pemerintah daerah dalam upaya mencerdaskan bangsa, memberdayakan masyarakat, dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” kata Syahlan.
Tinggalkan Balasan