Polsek Batu Putih Terima Kunjungan Koramil Pakue dan Pansus TMM di Hari Bhayangkara ke-79
Lasusua, TrenNews.id – Dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-79, Polsek Batu Putih menerima kunjungan dari dua pihak sekaligus, yakni jajaran Koramil Pakue dan Pengamanan Khusus (Pansus) PT Tambang Mineral Maju (TMM), Selasa (1/7/2025).
Kehadiran pihak Koramil diwakili oleh Serka Muhammad Rizal bersama rombongan, yang datang membawa ucapan selamat dan apresiasi kepada jajaran kepolisian atas dedikasi mereka dalam menjaga stabilitas dan keamanan wilayah.
“Selamat Hari Bhayangkara ke-79. Kami berharap sinergi TNI-Polri di Batu Putih terus terjalin erat demi menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat,” ujar Serka Rizal.
Sementara itu, Komarudin selaku perwakilan dari Pansus TMM juga turut hadir menyampaikan apresiasi atas kinerja Polsek Batu Putih, khususnya dalam menjaga kondusivitas di wilayah yang bersinggungan dengan aktivitas pertambangan.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada jajaran Polsek atas peran aktifnya dalam menjaga suasana tetap aman dan kondusif di tengah dinamika sosial di lapangan,” kata Komarudin.

Komarudin dari Pansus PT Tambang Mineral Maju menyuapi Kapolsek Batu Putih, Ipda Muhammad Aris, sebagai bentuk apresiasi dan penghargaan atas dedikasi kepolisian dalam menjaga keamanan wilayah, khususnya di sekitar aktivitas pertambangan
Kapolsek Batu Putih, Ipda Muhammad Aris, menyambut baik kunjungan tersebut dan menyampaikan terima kasih atas perhatian serta sinergi yang telah terjalin dengan baik selama ini.
“Kunjungan ini menjadi motivasi bagi kami untuk terus bekerja secara profesional, humanis, dan bersinergi dengan semua elemen, baik TNI maupun masyarakat sipil,” ujar Ipda Aris.
Hari Bhayangkara ke-79 tahun ini mengusung tema “Polri Presisi Mendukung Percepatan Transformasi Ekonomi yang Inklusif dan Berkelanjutan”. Momentum ini menjadi pengingat pentingnya kolaborasi semua pihak dalam menjaga keamanan sebagai fondasi pembangunan daerah.
Pewarta : Asse

Tinggalkan Balasan