PUPR Kolaka Utara Pastikan Talud Indewe Tetap Aman Usai Terjangan Arus Deras
Lasusua, TrenNews.id – Proyek penguatan tebing Sungai Watuliu–Indewe di Kecamatan Lasusua, Kabupaten Kolaka Utara, sempat dikhawatirkan terdampak banjir setelah arus sungai meningkat deras pada Jumat malam (21/11/2025). Namun, Dinas PUPR Kolaka Utara memastikan kondisi talud tetap aman dan pekerjaan dilanjutkan sesuai rencana.
Kepala Bidang PSDA PUPR Kolaka Utara, Iwan Taruna Jaya, ST, kepada TrenNews.id, Sabtu (22/11/2025), mengatakan bahwa pihaknya sempat waspada mengingat lokasi pengerjaan berada tepat di aliran sungai yang terdampak peningkatan debit air.
“Semalam arus air di Sungai Watuliu–Indewe cukup deras. Kami sempat khawatir karena pekerjaan talud masih berlangsung,” ujarnya.
Proyek penguatan tebing tersebut dikerjakan oleh CV. Batu Lotong dengan nilai kontrak Rp942.050.504 dan saat ini telah mencapai progres 85 persen. Menurut Iwan, situasi banjir sempat membuat pihak kontraktor panik, khawatir struktur yang sudah terpasang mengalami kerusakan.
Pada Sabtu siang, tim PSDA PUPR turun langsung memantau kondisi lapangan. Dari hasil pengecekan, tidak ditemukan kerusakan berarti dan struktur talud dinyatakan tetap aman.
“Alhamdulillah, talud aman dari banjir semalam dan tidak ada dampak signifikan. Pekerjaan tetap berjalan sesuai tahapan,” jelasnya.
Saat ini, proses pemasangan batu atau talud terus dilanjutkan. PUPR Kolaka Utara juga meningkatkan pengawasan teknis untuk mengantisipasi potensi cuaca ekstrem yang dapat memengaruhi stabilitas konstruksi.
Hingga berita ini dipublikasikan, proyek penguatan tebing Watuliu–Indewe masih berjalan lancar tanpa hambatan berarti.
Pewarta: Asse


Tinggalkan Balasan