Rabu, 12 Maret 2025

Suasana penjemputan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Baubau serta Ajak Masyarakat dan OPD Hilangkan Sekat

Suasana Penjemputan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Baubau,H Yusran Fahmi dan Wa Ode Hamsinah Bolu di Bandara Betoambari,Kota Baubau,Sulawesi Tenggara,Selasa (4/3/2025)

BAUBAU,TRENNEWS.ID – Suasana Penjemputan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Baubau di bandara udara Betoambari,Kota Baubau,Sulawesi Tenggara,Selasa (4/3/2025).

Sejumlah simpatisan tampak juga ikut melakukan penjemputan dengan menggunakan pakaian berwarna biru bertuliskan Yusran-Hamsinah.

Terlihat parkiran penuh dengan kendaraan penjemput karena kedatangan Yusran Fahim dan Wa Ode Hamsinah Bolu bersamaan dengan Bupati dan Wakil Bupati Buton.

Yusran-Hamsinah disambut langsung Sultan Buton La Ode Kariu. Sultan Buton tampak menggunakan pakaian adat lengkap dengan payung kebesarannya menyambut.

Rombongan Pemerintah Daerah Kota Baubau juga tampak sudah berada di sekitar bandara sebelum Wali Kota dan Wakil Wali Kota Baubau tiba.

Saat Yusran dan Hamsinah tiba terlihat pula deretan kepala dinas berderet serta bersalaman dengan orang nomor satu di Kota Baubau tersebut.

Suasana suka cita tercipta, simpatisan tampak berebut bersalaman dengan Yusran Fahim dan Wa Ode Hamsinah Bolu saat sudah berada di luar bandara.

Suasana penuh kehangatan dan kebersamaan terasa di Rumah Jabatan Wali Kota Baubau pada saat acara penyambutan Wali Kota Baubau, H. Yusran Fahim, SE, bersama Wakil Wali Kota, Ir. Wa Ode Hamsinah Bolu, M.Sc, yang dirangkaikan dengan buka puasa bersama pemerintah dan masyarakat Kota Baubau.

Dalam sambutannya, Wali Kota Yusran Fahim menyampaikan ucapan terima kasih yang mendalam kepada seluruh masyarakat Kota Baubau atas dukungan yang diberikan sejak proses Pilkada hingga saat ini.

Ia menekankan bahwa keberhasilannya bersama Wakil Wali Kota tidak terlepas dari peran serta seluruh elemen masyarakat.

“Ini tidak terlepas dari peran bapak ibu semua. Sekali lagi saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat, ayo kita bersama-sama,”ujar Wali Kota Yusran Fahim dengan penuh semangat.

Lebih lanjut, Wali Kota Yusran Fahim mengajak seluruh masyarakat dan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk menghilangkan sekat dan bersama-sama berjuang demi Kota Baubau yang lebih baik.

Ia menekankan pentingnya menciptakan layanan publik yang prima dan berkualitas bagi seluruh masyarakat.

“Tidak ada lagi sekat untuk kita dan kita harus berjuang agar Baubau ini bisa lebih baik. Begitu juga OPD, saya mengharapkan ayo kita sama-sama hilangkan sekat. Kita harus bisa berbuat yang terbaik untuk Baubau yang kita cintai. Kita ciptakan layanan-layanan yang lebih baik untuk masyarakat secara keseluruhan. Itu yang kita harapkan,”tegasnya.

Ajakan Wali Kota Yusran Fahim ini mendapat sambutan positif dari masyarakat dan para pejabat yang hadir yang siap mendukung penuh visi dan misi Wali Kota dan Wakil Wali Kota mewujudkan Kota Baubau yang Ramah, Cerdas, Sejahtera dan Bermartabat.

Pewarta nandar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini