Rabu, 18 Desember 2024

TMM Berkomitmen Sejalan Dengan Program Pemerintah Daerah, Khususnya Pemberdayaan Masyarakat

Foto bersama Management PT Tambang Mineral Maju dengan Ketua TP PKK Kolut dan Plt Camat Batu Putih

LASUSUA, TRENNEWS.ID – PT. Tambang Mineral Maju (TMM) memberikan bantuan makan siang gratis bergizi di SMP Satap 3 Desa Musiku, Kecamatan Batu Putih, sebanyak 261 nasi kotak, pada Sabtu (14/12/2024).

Pemberian bantuan makan siang gratis bergizi ini merupakan bagian dari komitmen perusahaan PT Tambang Mineral Maju untuk bersama-sama pemerintah daerah mensukseskan program makan siang gratis bergizi di Kabupaten Kolaka Utara, khususnya di Kecamatan Batu Putih.

“Ini merupakan komitmen perusahaan untuk bersama sama pemerintah daerah dalam mensukseskan program mandatori bapak Presiden Prabowo Subianto dan bapak Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka, dalam hal pemberian makan siang gratis bergizi untuk anak-anak sekolah,” ujar Aliamin, Devisi Pemberdayaan Masyarakat PT Tambang Mineral Maju, saat diwawancarai media ini, pada Sabtu (13/12/2024).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini