Jumat, 22 November 2024

Pangdam Iskandar Muda Intruksikan Jajaran Korem di Wilayahnya Untuk Merenovasi Makam Pahlawan di Wilayah Masing masing

Taman makam pahlawan nasional Cut Mutia

BANDA ACEH, TRENNEWS.ID – Dalam rangka mengenang dan menghargai jasa para Pahlawan Nasional yang telah berjuang untuk Kemerdekaan Republik Indonesia, Panglima Komando Daerah Militer Iskandar Muda (Pangdam IM), Mayor Jenderal TNI Niko Fahrizal, M.Tr (Han), memerintahkan jajarannya, yaitu Korem 011/LW dan Korem 012/TU, untuk merenovasi makam Pahlawan Nasional di wilayah mereka masing-masing.

Di wilayah Korem 011/LW, renovasi akan dilakukan pada makam Pahlawan Nasional Cut Meutia yang terletak di Gampong Alue Rimeu, Kecamatan Pirak Timu, Kabupaten Aceh Utara. Sementara itu, di wilayah Korem 012/TU, renovasi akan dilaksanakan pada makam Pahlawan Nasional Teuku Umar yang berlokasi di Gampong Mugo Rayeuk, Kecamatan Panton Reu, Kabupaten Aceh Barat.

Mayor Jenderal TNI Niko Fahrizal menegaskan bahwa renovasi ini tidak hanya terbatas pada dua makam tersebut, tetapi juga mencakup seluruh makam Pahlawan Nasional di Provinsi Aceh. Program renovasi makam ini bertujuan untuk memberikan penghormatan yang layak kepada para pahlawan yang telah berjuang demi kemerdekaan Indonesia. Selain itu, program ini diharapkan dapat memberikan edukasi kepada generasi muda mengenai sejarah perjuangan bangsa, sehingga mereka dapat menghargai dan melanjutkan semangat perjuangan para pahlawan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini