Plt. Camat Kodeoha Gelar Rakor Bersama Stakeholder Untuk Kesiapan Pilkada 2024
LASUSUA TRENNEWS.ID – Rapat koordinasi bersama stakeholder terkait Pelaksanaan, Pengawasan, Netralitas, dan Stabilitas Keamanan Menjelang Pilkada 2024 di Kecamatan Kodeoha berlangsung pada Kamis (21/11/2024) Pukul 09.00 WITA di Aula kantor UPT dinas Pendidikan Kecamatan Kodeoha, Kabupaten Kolaka Utara.
Rapat koordinasi ini dipimpin langsung Plt. Camat Kodeoha, Syahlan Launu, SH, dihadiri oleh Kapolsek Kodeoha Ipda Riyanto Sarira, SH., ketua PPK Kecamatan Kodeoha, Baso Mariam M, Ketua Panwascam Kecamatan Kodeoha yang diwakili oleh Ariyadi Saputra, Kepala Desa/Lurah Se Kecamatan Kodeoha, Ketua PKK Kecamatan Kodeoha dan Ketu PKK Desa/Kelurahan se- Kecamatan Kodeoha, ketua BPD/ LPM desa/Kelurahan se- kecamatan kodeoha.
Plt. Camat Kodeoha berharap agar seluruh ASN/ASH, Kepala Desa dan Aparat serta pelaksana untuk senantiasa menjaga Netralitas sesuai yang diamanahkan undang-undang.
“Kita harapkan Pilkada ini bisa berjalan dengan baik dan damai, oleh karena itu bagi seluruh ASN ataupun ASH dan kepala desa beserta aparatnya bisa menjaga netralitasnya sebagaimana yang di amanahkan oleh undang undang,” ujarnya.
Pada rapat kordinasi ini terdapat 3 narasumber, diantaranya Kapolsek Kodeoha, ketua PPK Kecamatan Kodeoha dan, ketua Panwascam Kecamatan Kodeoha.
Disesi pertama, Kapolsek Kodeoha, Ipda Riyanto Sarira menyampaikan materi tentang Stabilitas Keamanan menjelang Pilkada di Kecamatan Kodeoha. Ia mengatakan bahwa dalam Pilkada tahun 2024, agar seluruh elemen masyarakat selalu menjaga keamanan.

Ia juga sampaikan, bahwa pihaknya akan terus maksimalkan mengawal pilkada ini dengan aman dan tentram. Bahkan kata dia Polsek Kodeoha telah memetakan potensi kerawanan dalam jelang pilkada ini, baik itu saat persiapan, pelaksanaan (di TPS) maupun sesudah pelaksanaan.
“Kami berharap ASN ataupun aparat desa untuk bertindak dengan hati-hati karena pihak keamanan akan menindak dengan tegas jika terjadi pelanggaran,” imbuhnya.
Kemudian pada sesi kedua, ketua PPK Kecamatan Kodeoha, Baso Maryam juga
menyampaikan kesiapan pelaksanaan Pilkada 27 November 2024 di Kecamatan Kodeoha. “Bahwa sampai saat ini PPK Kecamatan Kodeoha telah melakukan berbagai kegiatan persiapan pelaksanaan pilkada mulai dari kunjungan dari rumah ke rumah untuk melakukan pendataan secara akurat sampai penetapan DPT sebanyak 7.985 wajib pilih yang tersebar di 11 desa 1 kelurahan dengan 21 TPS, dengan jumlah KPPS sebanyak 147 orang,” beber Baso.
Kemudian, lanjut Baso, kegiatan pendataan DPTB sebanyak 58 pemilih, hingga distribusi C- Pemberitahuan ke masing-masing TPS yang pendistribusiannya menunggu juknis dari KPU Kolaka Utara. “Kami berharap support dan bantuan dari kepala desa kiranya mempersiapkan tempat untuk distribusi logistik ke desa-desa,” harapnya.

Sementara itu Ketua Panwascam Kecamatan Kodeoha, yang diwakili, Ariyadi Saputra pada rapat koordinasi ini lebih menekankan pada teknis pengawasan.
Ia katakan, panwascam akan terus mengawasi seluruh tahapan penyelenggaraan pemilihan mulai dari tahapan pemutakhiran data sampai penetapan DPT, tahapan penetapan pindah pemilih termasuk dengan penempatan dan pemetaan TPS di masing-masing Desa se kecamatan kodeoha. “Juga termasuk pengawasan pelanggaran kode etik ASN dan kepala Desa dan Aparatnya,” ujarnya.
Dari ketiga pemateri menyampaikan harapan semoga pemilihan serentak di Sulawesi tenggara terkhusus Kabupaten Kolaka Utara berjalan sukses tanpa ada Pemungutan Suara Ulang (PSU). (Red)
Tinggalkan Balasan