Pemasangan Perdana Super Sun di Kabupaten Pangkep Telah Dimulai, Disaksikan Bupati MYL
PANGKEP, TRENNEWS.ID — Kerjasama Pemerintah Pangkajene dan Kepulauan (Pangkep) dengan Perusahaan Listrik Negara (PLN) Program Super Sun mulai berjalan.
Kerjasama ini dibuktikan telah dilakukannya pemasangan perdana Super Sun yang disaksikan langsung Bupati Pangkep, Muhammad Yusran Lalogau(MYL),
di pulau Polewali, Desa Mattiro Walie, Kecamatan Liukang Tupabbiring Utara, pada
Sabtu, (27/7/24) kemarin.
Bupati Pangkep, Muhammad Yusran Lalogau (MYL) mengatakan, pemasangan pedana program Super Sun ini dilakukan di pulau Polewali. Diharapkan, program ini dapat membantu masyarakat kepulauan dalam penggunaan listrik.
“Kita berharap, adanya program Super Sun ini masyarakat di pulau bisa terbantu untuk mendapatkan listrik, ” katanya.
Lebih lanjut dia katakan, program Super Sun ini ditargetkan semua wilayah kepulauan bisa mendapatkan dan merasakan program ini. Untuk tahap awal ini, beberapa fasum-fasos yang diberikan.
Tinggalkan Balasan