Buhari Kembali Dilantik Menjadi Anggota DPRD Kolaka Utara Ke-4 Kalinya, Kami Konsisten Mengawal Aspirasi Masyarakat
LASUSUA, TRENNEWS.ID – Buhari, S.Kel, M.Si, kembali dilantik sebagai anggota DPRD Kabupaten Kolaka Utara untuk priode 2024-2029 melalui rapat paripurna yang dilangsungkan di Gedung DPRD Kabupaten Kolaka Kolaka pada, Senin (28/10/2024). Pelantikan ini adalah kali ke 4 bagi dirinya sejak ia bergabung di Partai Demokrat 2009 lalu.
“Saya bersyukur atas kepercayaan yang telah diberikan masyarakat Kabupaten Kolaka Utara, terkhusus daerah pemilihan saya di dapil tiga. Insya Allah saya akan berusaha mengembang tanggung jawab ini dengan sebaik-baiknya, terutama memperjuangkan aspirasi masyarakat, ujar Buhari, Selasa (29/10/2024).
Pada kesempatan ini, Buhari juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada ketum Partai Demokrat yang telah memberikan kepercayaan kepada dirinya untuk berkarya sejak dari 2009 hingga saat ini. “Terimakasih kami ucapkan kepada pak AHY dan pak SBY serta pengurus DPP Partai Demokrat yang telah menugaskan kami sebagai ketua DPRD Kabupaten Kolaka pada masa jabatan 2019-2024),” ucapnya.
Selain itu, ia juga berterimakasih kepada seluruh mitra kerja, forkopimda serta kawan-kawannya di DPRD Kabupaten Kolaka Utara yang telah menjalin kerjasama dan bahu-membahu dalam menjalan fungsi pelayanan publik dan pembangunan Kolaka Utara selama dirinya menjadi ketua DPRD.
Ia mengatakan, kedepan tantangannya semakin kompleks, Buhari menekankan pentingnya menjaga integritas dan keseriusan demi mewujudkan keberdayaan masyarakat. Ia mengajak seluruh elemen masyarakat untuk terus mengawal dan memberikan masukan dalam proses pembangunan daerah.
“Insya Allah kami tetap konsisten mengawal dan menyuarakan aspirasi masyarakat Kolaka Utara, khususnya aspirasi masyarakat dapil tiga,” ujarnya.
Diketahui, pada pemilihan anggota DPRD Kabupaten Kolaka Utara 2024 ini, Buhari memperoleh 1.387 suara dan merupakan peraih kursi ke 5 dari 8 kursi yang diperebutkan di daerah pemilihan 3 yang meliputi 6 Kecamatan. Kecamatan Pakue, Pakue Tengah, Pakue Utara, Batu Putih, Tolala dan Porehu. Dah ini merupakan yang ke 4 kalinya menduduki kursi DPRD Kabupaten Kolaka Utara, sejak dari tahun 2009 lalu. (Red)
Tinggalkan Balasan