Meningkatkan Generasi Sehat dan Berprestasi: 102 Pelajar SDN 19 Makarti Jaya Terima Makanan Bergizi
Banyuasin, TrenNews.id – Dalam rangka mendukung kebijakan pemerintah dalam meningkatkan gizi anak sekolah, Polres Banyuasin dan Polsek Makarti Jaya kembali melaksanakan program Makan Sehat Bergizi (MSB). Sebanyak 102 pelajar SDN 19 Makarti Jaya mendapatkan makanan bergizi dan perlengkapan sekolah dalam kegiatan yang berlangsung pada Jumat, 17 Januari 2025.
Program ini merupakan inisiatif Kapolres Banyuasin AKBP Ruri Prastowo, SH, SIK, MIK, sebagai bentuk perhatian terhadap kualitas pendidikan dan kesehatan anak-anak. Dipimpin oleh Kapolsek Makarti Jaya AKP H Sugeng Sarwan, SH, kegiatan ini berhasil menjangkau ratusan siswa dengan distribusi, 102 nasi kotak, 102 susu kotak, 102 paket perlengkapan tulis, dan kipas angin untuk fasilitas sekolah
Kepala SDN 19 Makarti Jaya, Lagiman, SPd, MSi, mengapresiasi langkah mulia ini. “Program ini tidak hanya memberi asupan gizi, tetapi juga memotivasi siswa untuk lebih giat belajar,” ungkapnya.
Kehadiran makanan sehat bergizi diyakini mampu meningkatkan fokus dan kesehatan para siswa, yang berujung pada kualitas pendidikan yang lebih baik.
Kapolsek AKP Sugeng Sarwan menyampaikan pesan inspiratif kepada para siswa. “Kami berharap kalian menjaga kesehatan, selalu patuh pada orang tua dan guru, serta tetap semangat belajar untuk meraih cita-cita,” tuturnya.
Tinggalkan Balasan