Pengurus Persatuan Tenis Meja Seluruh Indonesia Kota Gelar Rapat Kerja Tahunan
Palembang, Trennews.id – Pengurus Kota Persatuan Tenis Meja Seluruh Indonesia (Pengkot PTMSI) Palembang menggelar Rapat Kerja (Raker) Tahunan untuk periode 2024-2028 di Ballroom Serelo Hotel Swarna Dwipa Palembang pada Senin, 27 Januari 2025, pukul 14.30 WIB.
Raker tahunan ini membahas sejumlah program kerja untuk tahun 2025, di antaranya pelantikan pengurus periode baru, persiapan sekretariat PTMSI Kota Palembang, serta pengorganisasian lomba-lomba untuk persiapan jelang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) 2025.
Usai Raker, Ketua Umum Pengkot PTMSI Palembang, H. Fili Muttaqien, MM, didampingi oleh Bendahara Umum Adtya Rahman, SH, Sekretaris Umum Kemas Jauhari, S.T, dan Idrus Hasni, S.P, MM, menyampaikan beberapa poin penting. “Selain Raker tahunan, PTMSI juga akan menggelar pelantikan pada 15 Februari 2025, yang rencananya akan digelar di Hotel Arya Duta Palembang,” ujar Fili.
Ia juga menambahkan, “Kami akan mempersiapkan sekretariat PTMSI yang akan difungsikan sebagai tempat untuk mengadakan event-event besar.”
Sebagai bagian dari program mereka, Fili juga menekankan bahwa ini adalah Raker pertama bagi kepengurusan baru PTMSI Kota Palembang. “Kami berharap PTMSI dapat menjalankan organisasi dengan baik, dimulai dari rapat kerja seperti ini,” lanjutnya.
Tinggalkan Balasan