Minggu, 8 September 2024

Penjabat Ketua PKK Kolut Pimpinan Penyaluran Bantuan Sembako, Nina Harini: Ini Bentuk Kepedulian Kita Selama Bulan Ramadhan

Penjabat Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Kolaka Utara, Ir. Hj. Nina Harini Yuniarti Sukanto, membagikan sembako ke beberapa pesantren dan masyarakat yang membutuhkan ( dok. Kominfo Kolut)

Dia menyebut, kegiatan penyaluran bantuan sembako tersebut sudah di mulai pada hari Jum’at (22/3/2024) yang sasarannya di kecamatan wawo dan sasaran bantuan tersebut di khususkan bagi keluarga yang tidak mampu.

“Hari ini, kami bagikan di wilayah Kecamatan Lasusua, yakni di pesantren Darul Istiqomah Katoi dan pesantren Hidayatullah Balosi, dan hari berikutnya kita akan bagikan di Kecamatan lainnya yang sudah ada data penerimanya, khususnya keluarga yang kurang mampu,” ucapnya.

Kata Nur Jaya, jumlah paket sembako yang akan disalurkan sebanyak kurang lebih 200 paket dan nantinya akan salurkan kepada masyarakat kurang mampu yang ada di Kabupaten Kolaka Utara

Nur Jaya juga mengatakan, kegiatan sosial ini juga merupakan bagian dari program menyambut HKG PKK yang ke 52 yang rencananya akan laksanakan usai Idul Fitri mendatang.

“Semoga bantuan yang berikan dapat bermanfaat bagi masyarakat yang benar-benar membutuhkan, apa lagi saat ini kondisi kebutuhan dipasaran sedang mengalami kenaikan,” pungkasnya.

 

 

(Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini