Spanduk NR Juara Mulai Terpasang, Kak King : Jangan Terprovokasi oleh Issue Murahan
Hingga hari ini kata dia, benner dan spanduk yang sudah di distribusikan ke sebagian wilayah sudah mencapai ribuan lembar. “Ini akan kita tambah terus hingga semua desa dan kelurahan terpasang,” lanjutnya.
Kak King juga menyampaikan, salam dan kabar dari calon Bupati dan Wakil Bupati Kolaka Utara, H. Nur Rahman Umar dan H. Jumaring. “Beliau berdua titip salam kepada kita semua, terus bergerak dan jangan gampang termakan issue, provokasi dari pihak luar yang ingin memecah konsentrasi kita bersosialisasi. “Orang yang selalu mencari keburukan orang lain adalah mereka yang berfikir kerdil, miskin dalam ide dan bangkrut dalam gagasan dan pada akhirnya rakyat akan paham semuanya, karena “Baku Tau Jaki” imbuhnya.
Terakhir Kak King sampaikan, untuk beberapa wilayah yang belum mendapatkan alga kampanye, agar bersabar karena saat ini baik benner, spanduk, baleho dan stiker mobil masih on progres di percetakan. “Insya Allah jika sudah ready pasti langsung di didistruksikan ke wilayah Kecamatan dan selanjutnya di turunkan ke desa-desa. Intinya, kita inginkan semua desa-desa ramai dengan alga kampanye NR Juara, dan lebih penting lagi NR Juara memang di Pilkada 2024 ini,”pungkasnya. (Red)
Tinggalkan Balasan