Jumat, 22 November 2024

Implementasi Program Pemerintah Kota Bontang Mewujudkan Bontang Bersinar Bersih dari Narkoba

Aksi P4GN (Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika)

3. KAWASAN WISATA BERSINAR ;
Bontang beranjak menuju kota destinasi wisata baik lokal, regional, nasional bahkan internasional sehingga dibutuhkan penanganan sejak dini dari aspek P4GN.
Hal ini guna mengantisipasi lokasi kawasan wisata dijadikan sebagai tempat peredaran gelap dan penyalahgunaan narkotika.

Kawasan wisata Bersinar yang digagas oleh BNN Kota Bontang dan Pemerintah Kota Bontang bersama MASATA (Masyarakat Sadar Wisata) ini adalah yang pertama di Kaltim. Keberadaan kawasan wisata Bersinar merupakan bentuk soft power approach yang dilakukan BNN Kota Bontang dan Pemerintah Kota Bontang dengan bersinergi bersama MASATA sebagaimana Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 2 Tahun 2020 tentang Rencana Aksi P4GN.

Pemerintah Kota Bontang memperlihatkan dukungan serius dalam upaya “war on drugs” yang merupakan manifestasi atau perwujudan melindungi warganya dari bahaya penyalahgunaan narkoba.
Adanya program kawasan wisata Bersinar ini mampu menjadi salah satu jalan dalam mengantisipasi dijadikannya kawasan wisata sebagai tempat rekreasional penyalahgunaan narkoba. Hal ini mengingat Bontang yang sudah mulai kembali ramai dikunjungi wisatawan terutama di daerah wisata lautnya.

4. SEKOLAH BERSINAR ;
Guna meminimalisir tingkat penyalahgunaan Narkoba dikalangan para pelajar maka diperlukan adanya perjanjian kerjasama Pentahelix yang meliputi beberapa hal yakni, Aksi Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) Lingkungan Pendidikan, serta pemutaran/menyanyikan lagu mars BNN di lingkungan pendidikan.
Hal ini merupakan langkah penerapan dari Instruksi Presiden No 2 tahun 2020 tentang Rencana aksi nasional P4GN.

Lembaga Pendidikan menjadi prioritas karena kenakalan remaja dan pergaulan bebas merupakan pintu masuk narkoba. Keadaan mental yang belum stabil serta kuatnya rasa ingin tahu, sering menjadi faktor kuat para pelajar rentan menjadi sasaran peredaran Narkoba, dengan Pemutaran lagu mars BNN di masing-masing lingkungan sekolah setiap harinya di harapkan bisa menumbuhkan atau menggelorakan semangat Perang Melawan Narkoba (WAR ON DRUGS) di lingkungan pendidikan di Kota Bontang.

5. KEPEMUDAAN/KNPI BERSINAR ;
Program kegiatan Kader Inti Pemuda Anti Narkoba (KIPAN) tahun 2024 perlu segera dilaksanakan di Kota Bontang.
Pelaksanaan program KIPAN melibatkan organisasi kemasyarakatan pemuda (OKP)/KNPI untuk mendapatkan pembekalan peningkatan kompetensi dalam hal P4GN (Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika).

Diharapkan dengan adanya program kegiatan KIPAN maka sekaligus menjadi ajang pengkaderan dari OKP/KNPI yang sudah dilatih tersebut di internalnya masing-masing agar aksi P4GN dapat berjalan berkesinambungan.

Hadir sebagai narasumber di kegiatan pada pagi hari ini adalah walikota Bantang, Basri Rase, S.Ip, M.Si, Kepala BNNK Bontang, Lulyana Ramdhani, S.Pd., M.Tr.AP dan akan dipandu moderator, Eko Satrya, Dewan Redaksi trennews.id sekaligus Ketua DPC MASATA Konta Bontang (**)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini