Kamis, 6 Februari 2025

Pemerintah Desa Tinukari Sukses Gelar Jalan Sehat, Ratusan Peserta Ikut Meriahkan Acara

Jalan sehat masyarakat Desa Tinukari

Menurut Hasrawati, kegiatan ini bukan hanya bertujuan untuk mempererat silaturahmi, tetapi juga memberikan edukasi kepada masyarakat tentang manfaat olahraga, khususnya berjalan kaki.

“Kami ingin memotivasi masyarakat agar menjadikan jalan kaki sebagai kebiasaan sehari-hari, karena manfaatnya sangat besar untuk kesehatan tubuh,” tambahnya.

Melihat antusiasme warga yang begitu tinggi, Pemerintah Desa Tinukari berencana menjadikan kegiatan ini sebagai agenda tahunan. Harapannya, acara serupa di masa mendatang akan semakin melibatkan lebih banyak warga dan terus memberikan dampak positif bagi masyarakat.

Dengan keberhasilan acara ini, Desa Tinukari tidak hanya menunjukkan komitmennya terhadap kesehatan warganya, tetapi juga mendukung terciptanya masyarakat yang lebih aktif dan sejahtera.

Reporter: Nirwansah
Editor: Annisa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini