Senin, 10 Februari 2025

Kelompok Mahasiswa Teknik Pecinta Alam ( TEKPALA ) Umi, Diduga Mabuk Tikam Mahasiswa Yang Sedang Berolahraga

Pengeroyokan terjadi di depan Fakultas Teknik Universitas Muslim Indonesia (UMI) Makassar pada, Sabtu (31/1/2025)

Makassar, TrenNews.id – Sebuah insiden pengeroyokan terjadi di depan Fakultas Teknik Universitas Muslim Indonesia (UMI) Makassar pada, Sabtu (31/1/2025) sekitar pukul 16.30 WITA. Peristiwa ini mengakibatkan seorang mahasiswa mengalami luka tusuk di bagian kepala.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, kejadian bermula saat seorang mahasiswa Teknik Pertambangan berinisial A sedang berolahraga di area kampus. Tiba-tiba, ia dihadang oleh Firman Juardi, mahasiswa Teknik Arsitektur yang juga merupakan mantan Ketua Himpunan Teknik Arsitektur. Firman, yang diduga dalam kondisi mabuk, terlibat dalam pengeroyokan yang berujung pada penikaman menggunakan badik, menyebabkan korban mengalami luka robek di kepala.

Pelaku diketahui merupakan anggota dari organisasi Teknik Pencipta Alam (TEKPAL) organisasi non Legal yang berada di lingkungan kampus umi.

Hingga saat ini, pihak Universitas Muslim Indonesia (UMI) belum memberikan pernyataan resmi atau mengambil langkah tegas terkait insiden tersebut. Begitu pula dengan pihak Fakultas Teknik yang belum memberikan tanggapan terkait sanksi bagi pelaku.

Pihak keluarga korban telah melaporkan kejadian ini ke kepolisian dan menuntut UMI serta Dekanat Fakultas Teknik agar segera mengambil tindakan serius terhadap peredaran senjata tajam (sajam) dan minuman keras (miras) di lingkungan kampus.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini