Jumat, 22 November 2024

Ratusan Pemilih Milenial Batu Putih, Antusias Mendengarkan Paparan Calon Bupati Nur Rahman Umar Nomor 3

Foto bersama calon Bupati Kolaka Utara, Nur Rahman Umar bersama pemuda dan masyarakat Batu Putih

Oleh karena itu kata dia, melalui Pilkada 2024 ini, ia bersama pasangannya H. Jumarding, tetap berkomitmen melanjutkan program yang sudah pernah ada itu, diantaranya peningkatan UMKM, sesuai bidang masing-masing.

Kemudian terkait dengan bantuan beasiswa, kata dia untuk bantuan beasiswa sendiri dari zaman ia Bupati hingga saat ini beasiswa itu selalu ada namun mungkin masih terbatas. Dan untuk kedepan calon Bupati nomor 3 ini berupaya untuk lebih meningkatkan nilai nominal termasuk jumlah yang mahasiswa yang mendapatkannya.

“Diprogram NR Juara, kita memang memprogramkan beasiswa mulai pendidikan S1, S2 bahkan penyelesaian studi untuk program S3,” kata calon Bupati 2 priode ini.

Dan ketiga terkait dengan honorer, ia sampaikan bahwa untuk honorer ini khususnya guru honorer memang juga direncanakan untuk peningkatan kesejahteraannya. Karena kata dia terkadang honorer ini lebih aktif dari pada pegawai organik, yang terkadang datang terlambat, pulang lebih cepat.

“Insya Allah kedepan untuk guru honorer itu melalui Dinas Pendidikan, kita akan diskusikan terkait dengan peningkatan kesejahteraan guru honorer ini,” ujarnya.

Kemudian terkait dengan infrastruktur pariwisata, pasangan H. Jumarding ini berjanji akan membenahi beberapa sarana infrastruktur pariwisata yang ada di Kolaka Utara, mulai dari akses jalan hingga sarana dan prasarana didalam objek wisata itu.

“Seperti pariwisata yang ada di Batu Putih ini sebenarnya tidak sulit kalau hanya untuk pembuatan akses jalannya, namun terkadang yang jadi masalah kalau pemilik lahan yang menolak. Jadi memang perlu dikomunikasikan lebih awal antara pengelola, pemilik lahan dan pemerintah, agar tidak ada miskomunikasi,”katanya.

Kemudian yang terakhir terkait dengan anggaran untuk Karang Taruna di tingkat kelurahan, Nur Rahman Umar menyampaikan agar kedepan, para pengurus Karang Taruna ini lebih giat menyusun program dan memasukkan program itu sebelum anggaran di ketuk oleh DPRD. “Jika ada kendala tolong komunikasi ke saya,” ujarnya.

Kemudian calon Bupati nomor 3 ini juga menyampaikan bahwa saat ini ada program dari kementerian perindustrian dengan kementerian koperasi yaitu OVOP “One produk one Village” Satu produk satu desa, konsentrasinya kepada IKM (Industri Kecil Menengah) untuk di perindustrian. “Dengan skema pemberian peralatan industri dan koperasi UMKM memberikan modal usaha, sumber dana itu ada melalui DAK dan dana insentif fiskal dan tentunya reguler dari APBD,” bebernya.

Disesi terakhir, Ia sampaikan kepada seluruh anak muda yang hadir, pada 27 November 2024 jangan lupa datang ke TPS lihat di kertas suara, coblos nomor 3 Drs. H. Nur Rahman Umar, MH dan H. Jumarding,SE. (Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini