Sabtu, 27 Juli 2024

Berkas Bapaslon Basri-Chusnul Sukses Disubmit, 16.395 Dukungan

Liaison Officer, Bapaslon Basri Chusnul menyerahkan berkas di Kantor KPU Bontang, Kalimantan Timur

BONTANG, TRENNEWS.ID – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bontang menyampaikan, KPU Provinsi Kalimantan Timur memberikan kesempatan kepada Bakal Pasangan Colon (Bapaslon) Perseorangan Basri Rase, Chusnul Dhihin untuk membuka kembali akses silonkada untuk melakukan submit data kedalam silonkada dalam waktu 2 x 24 jam. Terhitung sejak akses silonkada dibuka.

Koordinator Divisi Teknis Penyelenggara Pemilu KPU Kota Bontang Acis Maidy Muspa saat dihubungi pada, Sabtu (25/5/2024) menyatakan, merujuk dari surat KPU Provinsi Kalimantan Timur dengan Nomor ;372/PL.02.2-S0/64/2024. Pasangan calon perseorangan atau Tim Paslon tidak diperkenankan menambah atau mengurangi jumlah dan mengubah serta memperbaiki data isi dukungan yang sudah di upload di Silon yang sudah disampaikan pada tanggal 16 mei 2024 melalui silon, sejumlah 16.395 (Enam Belas Ribu Tiga Ratus Sembilan Puluh Lima.

Kemudian kata Aziz, uploading atau submit dokumen oleh paslon atau tim paslon dilakukan di kantor KPU Kota Bontang dengan diawasi oleh Bawaslu kota Bontang.

‘Tadi sudah diselesaikan submit berkas ke silon oleh LO dan admin Bapaslon, dan dinyatakan lolos untuk verifikasi administrasi, kata Azis.

“Dihadiri anggota KPU Provinsi, Plh Ketua dan anggota KPU Bontang serta Bawaslu Kota Bontang,” sambungnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini