Sabtu, 27 Juli 2024

Dana Desa 2022-2023 Bangka Kenda Dialihkan Ke Program lain Tanpa Program Fisik

Kepala Desa Bangka Kenda,Yustina Yasinta

RUTENG, TRENNEWS.ID – Kepala Desa Bangka Kenda, Manggarai,Nusa Tenggara Timur, Yustina Yasinta tak pernah melaksanakan kegiatan fisik desa selama ia menjabat.

Kegiatan fisik desa tak pernah dilaksanakan sejak tahun anggaran 2022-2023.

Hal itu diakui Yustina Yasinta saat diwawancara via telepon, Rabu (17/4/2024) lalu.

“Betul saya tidak melaksanakan kegiatan fisik desa, namun ada program lain yang kami laksanakan soal ketahanan pangan,” ungkap Yustina.

Yustina menolak untuk diberitakan dan memaksa awak media untuk bertemunya di kantor desa dengan tujuan menjelaskan secara rinci terkait tidak ada pelaksanaan fisik di Desa Bangka Kenda.

“Maaf, saya tidak bisa jelaskan kalau adek tidak datang ke Kantor Desa. Saya berharap adek datang ke kantor untuk ketemu saya. Tidak enek rasanya kalau komunikasi via telphone,”tuturnya lagi.

Sementara, salah satu masyarakat Desa Bangka Kenda yang minta namanya dirahasiakan menjelaskan banyak indikasi penyimpangan yang dilakukan Kades Bangka Kenda selama menjabat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini