Diskominfo se- Sultra dan LPP RRI Teken MoU Penyebaran Informasi Pembangunan dan Potensi Daerah
“Kerja sama ini juga merupakan kerja sama yang saling menguntungkan (simbiosis mutualisme) bagi penyebar luasan informasi kepada publik, karena pemberitaan bisa terpublikasi secara nasional,” kata Kadis Kominfo Sultra ini.
Sementara itu Dinas Kominfo Kolaka Utara, dalam hal ini diwakili Kabid IKP dan Kehumasan, Syahlan Launu mengatakan, kerjasama penyebaran informasi pembangunan dan potensi daerah antara Diskominfo dengan LPP RRI ini merupakan terobosan dan bisa menjadi rule model untuk sinergsitas lembaga yang sama sebuah intensitas publikasi informasi pemerintah.
“Harapan kita semua kedepan dengan adanya kerja sama ini akan tercipta harmonisasi pemberitaan antara LPP RRI dan diskominfo kabupaten kota, yang menjadi edukasi bagi masyarakat. Hal ini juga bermanfaat bagi kabupaten kota di sultra akan diberikan ruang publikasi potensi dan pembangunan daerahnya dalam spektrum nasional,” kata Syahlan.
Adapun Dinas Kominfo Kabupaten Kota yang hadir dalam kesempatan ini, diantaranya, Kadis Kominfo Konsel, Kadis Kominfo Butur, Kadis Kominfo Bombana, Sekdis Kominfo Kota Kendari. dan Kabid IKP Diskominfo Kolaka Utara, mewakili Kadis Kominfo Kolut. Serta semua kadis kominfo lainnya hadir secara daring (Red)
Tinggalkan Balasan