Selasa, 18 Maret 2025

HPSN 2025 di Pantai Labombo: Kolaborasi Menuju Palopo Bebas Sampah

Penjabat (Pj.) Wali Kota Palopo, Firmanza DP saat menyampaikan pidatonya dalam acara memperingati HPSN 2025 yang diselenggarakan di Pantai Labombo, Kota Palopo (21/02/2025) (fad)

Palopo, TrenNews.co – Semangat menjaga lingkungan kembali digaungkan dalam peringatan Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) 2025 yang digelar di Pantai Labombo, Jumat (21/2/2025). Penjabat (Pj) Wali Kota Palopo, Firmanza DP, yang bertindak sebagai Pembina Apel, menekankan pentingnya edukasi lingkungan sebagai kunci utama dalam menciptakan kota yang bersih dan sehat.

Dengan tema “Kolaborasi untuk Indonesia Bersih”, peringatan HPSN tahun ini mengajak seluruh elemen masyarakat untuk lebih aktif dalam pengelolaan sampah. Firmanza menegaskan bahwa upaya menjaga kebersihan lingkungan tidak boleh sekadar seremonial, tetapi harus diwujudkan dalam aksi nyata sehari-hari.

“Saya mengapresiasi seluruh tenaga kebersihan di Kota Palopo atas dedikasinya dalam menangani sampah. Peringatan ini jangan hanya menjadi acara seremonial, tetapi juga harus mendorong tindakan nyata dalam pengelolaan sampah,” tegasnya.

Palopo, sebagai kota yang berulang kali meraih Piala Adipura, dituntut untuk terus menjaga kebersihannya. Firmanza mengingatkan bahwa keterbatasan sarana dan anggaran tidak boleh menjadi penghalang dalam mengoptimalkan pengelolaan sampah. Edukasi dan perubahan pola pikir masyarakat menjadi solusi utama dalam mewujudkan lingkungan yang bersih dan asri.

“Kita yang hadir di sini harus menjadi agen perubahan dan teladan bagi masyarakat. Melalui edukasi yang berkelanjutan, kita bisa meningkatkan kesadaran warga dalam menjaga lingkungan dari sampah,” tambahnya.

Peringatan HPSN 2025 ini juga menjadi momentum persiapan menyambut bulan suci Ramadan. Firmanza mengajak warga Palopo untuk tidak hanya fokus pada kebersihan diri, tetapi juga kebersihan lingkungan sebagai bentuk kesiapan spiritual dan sosial.

Dalam rangka mendukung kebersihan kota, beberapa pelaku usaha turut berpartisipasi dengan memberikan bantuan yang akan dimanfaatkan untuk pemeliharaan Ruang Terbuka Hijau (RTH), taman, serta fasilitas umum lainnya.

Acara ini dihadiri oleh unsur Forkopimda Kota Palopo, pimpinan instansi vertikal, pimpinan perbankan, BUMN dan BUMD, staf ahli Setda Kota Palopo, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Palopo, Lurah Salekoe, serta peserta apel HPSN 2025.

Dengan semangat kolaborasi, diharapkan peringatan HPSN 2025 ini tidak hanya menjadi momentum refleksi, tetapi juga pemacu bagi masyarakat untuk lebih peduli terhadap lingkungan dan mewujudkan Palopo bebas sampah. (fad)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini