Selasa, 3 Desember 2024

Kasus Pencabulan di Kota Kendari Hingga Kini Belum Ada Penyelesaian, Irjal Minta Kepolisian Serius Menanganinya

Kasus Pencabulan anak dibawah umur di Kota Kendari

KENDARI – TRENNEWS.ID – Kasus pencabulan anak dibawah umur yang di laporkan di Polres Kota Kendari tak ada penyelesaian, padahal kasus tersebut kurang lebih satu tahun di laporkan di Polres Kota Kendari.

Kapolres Mota Kendari dinilai bungkam dalam menyelesaikan kasus pencabulan yang sudah setahun di laporkan. Sangat di sayangkan kinerja Polres Kota Kendari yang belum menangkap pelaku pencabulan anak di bawah umur.

Padahal pelaku pencabulan anak di bawah umur masih berkeliaran di Kota Kendari namun ironisnya pihak Polres Kota Kendari dinilai tidak serius menangani kasus tersebut.

Hal ini di sampaikan Irjal Ridwan selaku pihak keluarga korban, bahwa kasus tersebut kurang lebih setahun di laporkan di Polres Kota Kendari, namun sampai hari ini, kasus tersebut belum ada penyelesaian atau tidak ada kejelasan. “Kami duga Kapolres kota kendari Bungkam atas kasus tersebut,”ujar Irjal, Jum’at (3/5/2024)

“Kami sangat kecewa atas kinerja Polres Kota kendari yang belum menangkap Pelaku pencabulan keluarga kami. Padahal pelaku tersebut masih berkeliaran di kota Kendari akan tetapi belum juga di tangkap,”katanya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini