Minggu, 8 September 2024

Pedagang Sapi Musiman Mulai Berdatangan di Bontang, Harga Terendah Rp 21 Jt

Pedang sapi Qurban sudah mulai meramaikan sudut sudut Kota Bontang

BONTANG, TRENNEWS.ID – Pedagang sapi Qurban sudah mulai nampak ramai di wilayah Kota Bontang. Hingga harga sapi perekornya berpariasi, mulai dari harga Rp 21 juta sampai Rp 31 juta per ekor. Tergantung ukuran besar taksiran sapi.

Sala satu penjual sapi Qurban di jalan poros tidak jauh dari lampu merah arah ke Berbas Pantai, Pak Fata mengatakan, sapi yang dijual untuk harga terendah mulai harga 21 juta.

Sementara untuk harga sapi tertinggi yakni, 31 juta per ekornya sesuai taksiran berat.

“Tapi masih bisa nego, kan namanya penjual dan pembeli harus ada negosiasi sebelum deal,” katanya.

Kata dia, ini sapi yang jual bukan berasal dari Bontang melainkan sapi dari Sulawesi. Dan untuk saat ini dia sudah mendatangkan 90 ekor sapi Qurban, dan sebagainya udah laku.

“Alhamdulillah sapi-sapi yang kami jual ini insyaAllah sehat dan tidak berpenyakit, mudah-mudahan laku semua lah,” tutupnya.

(Irwan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini