Semarak Bulan Bahasa Nasional, SMAN 1 Macang Pacar Menggelar Berbagai Jenis Perlombaan
MANGGARAI BARAT, TRENNEWS.ID – SMAN 1 Macang Pacar menggelar berbagai perlombaan dalam semarak Bulan Bahasa Nasional antar kelas, kegiatan ini mengangkat tema: Harmoni Bahasa Indonesia, Berkembang, Berjaya dan Bermartabat. Kegiatan berlangsung di halaman SMAN 1 Macang Pacar, Sabtu (26/10/2024).
Koordinator Penyelenggara, Egidius Tadeus Eju (Guru di SMAN 1 Macang Pacar), saat ditemui Media ini sampaikan bahwa, kegiatan bulan bahasa nasional ini rutin kami laksanakan setiap tahun dan hari ini kembali kami laksanakan dengan berbagai macam perlombaan seperti perlombaan Tari Tradisional, Vokal Solo, Pantomim, Stand Up Komedi, Debat Bahasa Indonesia, Debat Bahasa Inggris, Pidato Bahasa Inggris, Pembacaan Puisi, Torok Terima Tamu, dan Catur.
Kegiatan ini menjadi rutinitas setiap tahunnya bagi Lembaga pendidikan khususnya di SMAN 1 Macang Pacar dan manfaat kegiatan bulan bahasa nasional guna untuk mengembangkan bakat, inovasi dan kreativitas dari para siswa-siswi SMAN 1 Macang Pacar.
“Melalui peringatan Bulan Bahasa Nasional ini, kita ingin mengajak seluruh siswa-siswi untuk menumbuhkembangkan potensi yang dimiliki secara optimal, dan memiliki mental untuk selalu tampil yang terbaik dari masing-masing bakat yang dimilikinya,” ujar Egidius Tadeus Eju selaku Koordinator Penyelenggaraan Bulan Bahasa Nasional di SMAN 1 Macang Pacar.
Sementara, Kepala SMAN 1 Macang Pacar Siprianus Mantur dalam sambutannya bahwa dalam memeriahkan bulan bahasa nasional yang puncaknya tanggal 28 Oktober bertepatan hari sumpah pemuda maka SMAN 1 Macang pacar menyelenggarakan berbagai macam kegiatan baik di bidang seni maupun di bidang bahasa.
Tentunya kegiatan ini penting untuk dilaksanakan, ini salah satu cara lembaga pendidikan mau menggali potensi-potensi yang dimiliki oleh siswa-siswi yang ada di SMAN 1 Macang pacar, karena apa, ada 4 paradigma baru pendidikan dan lembaga satuan pendidikan yang perlu digali dan perlu dipahami dan dilaksanakan.
Yang pertama lembaga pendidikan itu adalah belajar untuk mengetahui, dari yang belum diketahui sebelumnya maka dilembaga pendidikan pasti akan mengetahui apa yang harus diketahui.
Yang kedua dalam lembaga pendidikan adalah belajar untuk berbuat (Learning to do right), dari ilmu yang didapatkan pasti akan dilaksanakan dengan aksi nyata. Kemudian yang ketiga adalah lembaga pendidikan adalah belajar untuk hidup (Living is learning) dan terakhir adalah lembaga pendidikan adalah (learning to live together) atau belajar untuk hidup bersama.
Menurut Siprianus Mantur, SMAN 1 Macang pacar adalah kumpulan para Siswa-siswi yang statusnya heterogen dari berbagai suku, agama dan budaya yang ada maka prinsip inilah yang harus dikedepankan atau ditanamkan dalam insan atau dalam setiap pribadi yang ada di lembaga pendidikan ini.
“Kegiatan ini penting dilaksanakan, lagi-lagi untuk menggali potensi diri yang dimiliki oleh siswa-siswi karena apa, bapak ibu guru hanya mengajarkan teorinya maka bagaimana teori itu dipraktekkan atau diterapkan,”ujarnya.
Lalu salah satu caranya adalah bagaimana lembaga pendidikan dan menggali potensi diri siswa dengan kegiatan seperti bidang seni mengolah vokal dan bahasa Indonesia, membaca puisi, pantun dan lainnya. Kemudian para guru juga telah mengajarkan rambut-rambunya tinggal siswa mempraktekkan atau menjalankan Seperti apa yang kita saksikan dalam kegiatan hari ini.
Kemudian di bulan bahasa nasional tahun depan mungkin bukan hanya di bidang seni dan bidang bahasa saja yang ditampilkan melainkan mungkin nanti di bidang bahasa kita kembangkan pidato bahasa Indonesia itu merangkum sebuah isi buku dan akan di ceritakan di depan banyak orang, cara itu sejalan dengan program pemerintah provinsi NTT untuk gerakan literasi bagi siswa siswi di lembaga pendidikan.
Camat Macang Pacar, Dortius Ugan turut hadir dan memberikan motivasi pesan dan harapan atas bakat, inovasi dan kreativitas siswa siswi terhadap peserta lomba yang tampil hari ini. Menurut dia kegiatan ini dapat mengembangkan kreasi-kreasi baru yang intinya melatih diri, melatih mental dan melatih kreatifitas terhadap para siswa-siswi yang di lembaga pendidikan. Apa harapannya tentu bagian dari mempersiapkan diri dari anak didik kita untuk pada saatnya nanti mereka menjadi orang baik pada masanya pada zaman,”ungkapnya saat memberikan sambutan.
Kemudian hal yang paling penting di sini adalah menggali potensi yang ada dalam diri siswa-siswi dalam berbagai lomba yang telah ditampilkan tentu mempunyai keunikan masing-masing dan kemampuannya masing-masing baik yang membacakan puisi dengan kemampuannya, yang lomba Pidato bahasa bahasa Indonesia dan bahasa Inggris apalagi dengan gayanya, juga yang tarik-tarian.
“Harapannya bahwa jangan sampai kita mau mengambil bagian dari semua kegiatan, tetapi kita tunjukkan di mana kemampuan saya sebenarnya dan harus konsisten untuk melakukannya,” ujarnya.
lanjutnya, Jika dalam seni olah vokal, kalian harus memiliki prinsip bahwa dengan bakat ini mungkin bisa menghidupkan saya kedepannya maka dari harus tetap berlatih terus menerus potensi bakat yang dimiliki di setiap siswa siswi.
Sehingga harapannya bahwa adik-adik sekalian jangan sekedar melihat ini sebuah tontonan untuk menghibur tetapi ini adalah langkah untuk melatih diri kita menggali potensi diri kita menunjukkan kreativitas sehingga pada dasarnya nanti kita tinggal kembangkan dan menjadi diri kita masing-masing.
“Jangan pernah memikirkan kekurangan kita hari ini, jangan pernah memikirkan apa yang saya buat hari ini tapi sederhananya masih bisakah saya untuk menyaksikan matahari terbit esok pagi karna hari ini kita sudah lewati, lalu tetap semangat esoknya untuk menyaksikan matahari terbit lagi,” tutupnya saat mengakhiri sambutan.
Diketahui kegiatan Bulan Bahasa Nasional Tahun 2024 di Tingkat SMAN 1 Macang Pacar turut dihadiri oleh Camat Macang Pacar, Kepala SMAN 1 Macang Pacar, Para Dewan Juri, Kepala SMPN 1 Macang Pacar, Kepala SDK Bari, Tokoh masyarakat, Tokoh Agama, Adat dan Tokoh Pemuda serta para Guru dan siswa siswi SMAN 1 Macang Pacar. (Lado)
Tinggalkan Balasan