Jumat, 22 November 2024

Usai Periksa Walikota, Bawaslu Bontang Kembali Menjadwalkan Pemeriksaan Udin Mulyono Perkara Pelanggaran Pemilu

H Udin Mulyono Ketua Umum Pusat Hubungan Masyarakat

BONTANG TRENNEWS.ID I Bawaslu Bontang akan menjadwalkan pemanggilan kepada H Udin Mulyono terkait vitalnya rekaman Ketua Umum Pusat Hubungan Masyarakat (PHM) itu yang mengajak para ketua RT untuk mendukung Walikota Bontang, Basri Rase pada pemilihan Kepala Daerah November 2024 mendatang.

Ketua Bawaslu Bontang, Aldi Artrian mengungkapkan, Udin Mulyono akan diperiksa Senin pekan depan. “Nanti Senin atau Selasa yang bersangkutan akan dimintai keterangannya. Semestinya, Jum’at (2/2/2024) kemarin tapi dia berhalangan,”ujarnya Aldi.

Aldi mengatakan, selain Wali Kota, Basri Rase, pihaknya sudah lebih dulu memeriksa Lurah Belimbing Dwi Andriyani, Camat Bontang Barat Ida Idris.

“Pemanggilan ini berkaitan dengan dugaan pelanggaran pemilu yang memanfaatkan fasilitas atau program pemerintah yang digunakan,”ujarnya.

Diketahui mantan Ketua KONI Bontang, Udin Mulyono diduga melakukan pelanggaran pemilu lantaran memobilisasi para Ketua RT ke Bali untuk mendukung Basri Rase. Politikus yang pernah dibelit perkara korupsi itu juga diduga memberikan ancaman kepada Lurah Belimbing. (**)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini