CCTV Menangkap Pencurian Sepeda Motor di Gunung Telihan; Tersangka Kabur ke Satimpo
Bontang, TrenNews.id – Aksi pencurian sepeda motor yang terjadi di Gunung Telihan terekam CCTV pada Rabu (15/ 2025).
Dalam rekaman tersebut terlihat seorang pria berhelm, kaos merah, dan celana pendek menghampiri sepeda motor yang diparkir. Sebelum mengambil tindakan, tersangka tampak mengamati keadaan sekitar untuk memastikan tidak ada orang yang melihat.
Menurut Kapolres Bontang AKBP Alex Frestian Lumban Tobing, saat dikonfirmasi melalui Kapolsek Bontang Barat Iptu Hadi Esmoyo, pencuri tersebut melarikan diri ke arah Kelurahan Satimpo usai mencuri sepeda motor.
Dari rekaman tersebut tampak tersangka melarikan diri menuju Hop 6 yang berbatasan dengan Satimpo, jelas Iptu Hadi.
Diduga pencuri menggunakan alat khusus untuk menghidupkan sepeda motor, karena kuncinya tidak terpasang pada kendaraan.
Tinggalkan Balasan